30 Bhabinkamtibmas Dapatkan Reward Sebagai Penghargaan Atas Prestasi Terbaik Dari Kapolres Jember

    30 Bhabinkamtibmas Dapatkan Reward Sebagai Penghargaan Atas Prestasi Terbaik Dari Kapolres Jember

    JEMBER, – Kapolres Jember, AKBP Moh Nurhidayat, yang diwakili Wakapolres Kompol Hendry Ibnu Indarto memimpin upacara pemberian reward kepada 30 Bhabinkamtibmas yang telah menunjukkan prestasi terbaik dalam menjalankan tugasnya. Reward ini dianggap sebagai tolak ukur prestasi dan pengembangan karir bagi anggota Polri yang berada di garis depan pelayanan masyarakat. Senin (14/08/2023)

    Dalam acara yang digelar di halaman Mapolres Jember, Wakapolres menyampaikan apresiasi setinggi tingginya kepada para Bhabinkamtibmas yang telah dengan gigih menjalankan tugas mereka sebagai ujung tombak dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah. Kompol Hendry juga menggarisbawahi pentingnya kerja ikhlas serta pelaksanaan tugas dengan penuh tanggung jawab dan wewenang.

    "Para Bhabinkamtibmas adalah wajah Polri yang selalu berhadapan langsung dengan masyarakat. Prestasi yang mereka raih tidak hanya mencerminkan keberhasilan pribadi, tetapi juga dedikasi Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada warga, " kata Kompol Hendry Ibnu dalam sambutannya.

    Selain itu " Selalu bersyukur dengan apa yang ada pada diri kita, melaksanakan tugas dengan selalu mengedepankan "Tugas Wewenang dan Tanggung jawab ( TWT) masing masing, selalu berbuat baik kepada siapapun dan terakhir jangan lupa menjaga kesehatan diri", pungkasnya

    Reward yang diberikan kepada 30 Bhabinkamtibmas ini terbagi dalam dua kategori yaitu pertama reward bhabinkamtibmas Bos V2 semester I th 2023 dan Bhabinkamtibmas Inovasi bulan Juli th 2023. Ini diharapkan dapat menjadi insentif yang memotivasi para anggota Polri untuk terus berbuat baik dan berinovasi dalam menjalankan tugasnya.

    Selain itu, Wakapolres Jember juga mengingatkan para anggota untuk menjaga kesehatan diri agar tetap mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    Dalam acara tersebut, masing-masing Bhabinkamtibmas yang menerima reward juga berbagi pengalaman serta berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi positif bagi keamanan dan kenyamanan masyarakat Jember.

    Acara pemberian reward ini tidak hanya menjadi momen penghargaan, tetapi juga menjadi bukti nyata komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Semoga dengan semakin ditingkatkannya penghargaan terhadap prestasi anggota Polri, akan tercipta lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warga masyarakat. (AR) 

    #polresjember #humaspolresjember #akbpmohnurhidayat #bhabinkamtibmas #bhabinkamtibmaspikresjember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Bu Siti Senang Menempati Rumah Yang Sudah...

    Artikel Berikutnya

    Respon Positif Warga Yang Mengambil Terhadap...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tempurejo Terima Logistik Pilkada, Polsek Bersama Koramil 0824/09 Tempurejo Lakukan Pengawalan

    Tags